banner

Candi Borobudur

Borobudur adalah sebuah candi Buddha yang terletak di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Candi berbentuk stupa ini didirikan oleh para penganut agama Buddha Mahayana sekitar abad ke-8 masehi pada masa pemerintahan wangsa Syailendra. Borobudur adalah candi atau kuil Buddha terbesar di dunia, sekaligus salah satu monumen Buddha terbesar di dunia.

banner

Soekarno-Hatta International Airport T3

Dengan luas 422.804 meter persegi, terminal baru ini sedikit lebih besar daripada Terminal 3 Bandar Udara Internasional Changi Singapura. Memiliki 10 gerbang untuk penerbangan internasional dan 18 untuk domestik, 206 konter lapor-masuk, 38 swakonter dan 12 konter bag drop, 48 garbarata, 2 hotel bintang 4, ruang pertemuan, toko bebas cukai, toko ritel, dan gedung parkir. Juga memiliki sebuah sistem pengamanan bagasi otomatis dengan sedikitnya 13 sabuk konveyor.

banner

Surfing (Selancar)

Selancar merupakan sebuah olahraga yang biasanya berlangsung di atas ombak yang tinggi. Olahraga ini dilakukan dengan menggunakan sebilah papan sebagai alat untuk bermanuver di atas ombak. Papan tersebut akan bergerak dengan menggunakan tenaga arus ombak di bawahnya dan arahnya dikemudikan seorang peselancar. Adrenalin akan terpacu karena tertekan untuk mengarahkan papan selancar sekaligus menjaga keseimbangan.

banner

Singapore (Kota Singa)

Nama Singapura berasal dari bahasa Melayu (Sanskrit सिंहपुर "Kota Singa"). Dewasa ini, Singapura kadang dijuluki sebagai Kota Singa. Studi sejarah membuktikan bahwa singa kemungkinan tidak pernah ada di pulau itu; makhluk yang dilihat oleh Sang Nila Utama, pendiri dan pemberi nama Singapura, bisa jadi seekor harimau.

banner

Burj Khalifa, Dubai

Burj Khalifa (bahasa Arab برج خليفة yang berarti 'Menara Khalifa'), sebelumnya bernama Burj Dubai, adalah sebuah pencakar langit di Dubai, Uni Emirat Arab yang diresmikan pembukaannya pada 4 Januari 2010. Ketinggian pencakar langit ini adalah 828 meter (2.717 kaki).

Showing posts with label linux. Show all posts
Showing posts with label linux. Show all posts

Linux Backtrack 5

BackTrack adalah salah satu distro linux yang merupakan turunan dari slackware yang mana merupakan merger dari whax dan auditor security collection. Backtrack dua dirilis pada tanggal 6 maret 2007 yang memasukkan lebih dari 300 tool security sedangkan versi beta 3 dari backtrack dirilis pada tanggal 14 desember 2007 yang pada rilis ketiga ini lebih difokuskan untuk support hardware. Sedangkan versi backtrack 3 dirilis pada tanggal 19 juni 2008 pada backtrack versi 3 ini memasukkan saint dan maltego sedangkan nessus tidak dimasukkan serta tetap memakai kernel versi 2.6.21.5. pada BackTrack 4 Final sekarang ini menawarkan kernel linux terbaru yaitu kernel 2.6.30.4. Sekaligus pada Rilis BackTrack 4, dapat dikatakan berpindah basis yakni dari dahulu yang Slackware menjadi berbasis Ubuntu. Dilengkapi juga dengan patch untuk wireless driver untuk menanggulangi serangan wireless injection (wireless injection attacks)


Sejarah Backtrack
Backtrack dibuat oleh Mati Aharoni yang merupakan konsultan sekuriti dari Israel. Jadi merupakan kolaborasi komunitas. Backtrack sendiri merupakan merger dari whax yang merupakan salah satu distro Linux yang digunakan untuk tes keamanan yang asal dari whax sendiri dari Knoppix. Ketika Knoppix mencapi versi 3.0 maka dinamakan dengan whax. Whax dapat digunakan untuk melakukan tes sekuriti dari berbagai jaringan di mana saja. Max Mosser merupakan auditor security collection yang mengkhususkan dirinya untuk melakukan penetrasi keamanan di Linux. Gabungan dari auditor dan Whax ini sendiri menghasilkan 300 tool yang digunakan untuk testing security jaringan. Auditor security collection juga terdapat pada knoppix.
Namun, sejak rilis ke-4 hingga rilis yang terbaru ini, BackTrack sudah tidak lagi menggunakan basis Knoppix. BackTrack kini menggunakan basis Ubuntu.
BackTrack telah memasuki versi 5 R3 dengan kernel 3.2.6

Tools Backtrack
BackTrack menyediakan akses mudah untuk tools komprehensif yang berhubungan dengan keamanan, mulai dari Port Scanner sampai Password Scanner. Dukungan fungsi Live CD dan Live USB mengijinkan pengguna untuk me-boot BackTrack secara langsung dari media penyimpan portabel tanpa harus melakukan penginstallan pada Hardisk secara permanen.
BackTrack berisi banyak tools keamanan yang terkenal yaitu:
BackTrack membagi tools menjadi 12 kategori:
  • Information Gathering
  • Vulnerability Assessment
  • Exploitation Tools
  • Privilege Escalation
  • Maintaining Access
  • Reverse Engineering
  • RFID Tools
  • Stress testing
  • Forensics
  • Reporting Tools
  • Services
  • Miscellaneous
 Download Backtrack 5-GNOME-64.iso


Backtrack biasa di gunakan oleh para Hecker, Backtrack ini merupakan senjata Hecker bagi orang-orang yang memahami sebuah sistem komputer. Meskipun backtrack ini bagi orang awam pastinya agak sulit teteapi bagi anda yang ingin mempelajari dengan serius pasti kalian akan bisa, sekarang bukan hal yang sulit lagi bagi anda untuk mempelajari Backtrack karena sekarang sudah banyak komunitas atau forum-forum di internyang menyajikan pertanyaan serta jawaban agar anda mudah untuk mempelajarinya.

Salah satu forum Backtrack indonesia yang terkenal salah satunya adalah Indonesia Backtrack Team yang didirikan oleh mas Zico ahli dalam bidang IT. Bagi anda yang mempelajarinya dengan bertanya banyak hal dalam operasi sistem Backtrack ini bisa gabung dalam Fourm IBT untuk bertanya. Oke jadi bagi anda yang ingin mendownload sistem operasi Backtrack ini silahkan saja download di link yang sudah tersedia.
 

UNetbootin


UNetbootin (Universal Netboot Installer) adalah perangkat untuk membuat sistem Live USB. Perangkat yang cross-platform ini (dapat digunakan dalam berbagai sistem operasi) dapat memuat berbagai macam perangkat sistem (system utilities) atau meng-install berbagai distro Linux maupun sistem operasi lain meski tanpa CD.

Adapun distro yang bisa kita buat bootable melalui flashdisk, yaitu:
  • Ubuntu 
  • Debian
  • Linux Mint
  • openSUSE
  • Arch Linux
  • Damn Small Linux
  • SliTaz
  • Puppy Linux
  • gNewSense
  • FreeBSD
  • Fedora
  • PCLinuxOS
  • Sabayon Linux
  • Gentoo
  • MEPIS
  • Zenwalk
  • Slax
  • Dreamlinux
  • Elive
  • CentOS
  • Mandriva
  • LinuxConsole
  • Frugalware Linux
  • xPUD

UNetBootin juga bisa kita gunakan untuk membuat berbagai tools atau sistem utilities lainnya:
  1. Parted Magic, software Partition manager untuk mengubah, memperbaiki, backup atau restore partisi hardisk.
  2. Super Grub Disk, boot utility untuk memperbaiki dan restore permasalahan booting berbagai sistem operasi.
  3. Backtrack, utility untuk analisis jaringan
  4. Ophcrack, utility untuk merecovery password windows
  5. NTPasswd, utility untuk me-reset pasword windows dan mengedit registry
  6. Gujin, Bootloader dengan antarmuka grafis (GUI) untuk booting berbagai sistem operasi
  7. FreeDOS, untuk menjalankan flahs BIOS dan perintah-perintah DOS lainnya.
Download UNetbootin