Di era teknologi yang semakin modern ini Pesawat adalah moda transportasi yang paling efektif untuk berpergian. Selain durasi waktu perjalanan yang lebih singkat, kenyamanan adalah faktor lain untuk memilih berpergian dengan pesawat.
Well, kenyamanan naik pesawat
ternyata sangat dipengaruhi oleh lokasi tempat duduknya, lho. Salah
pilih tempat duduk nggak cuma bikin kamu nggak nyaman, tetapi juga
kelelahan.
Makin parah, jika penerbangan kamu memakan waktu diatas tiga jam. Turun pesawat bukannya bahagia, malah jadi bete!
Nah, sebagai referensi kamu, Pegipegi
punya lima tips memilih tempat duduk di dalam pesawat agar kamu nyaman
sepanjang penerbangan. Penasaran? Simak yuk!
1. Dekat Sayap Pesawat
Buat yang sering mabuk karena guncangan,
lokasi tempat duduk dekat sayap pesawat adalah jawabannya. menurut
Aviation Medicine Advisory Service, tempat duduk di bagian depan dan
belakang memiliki kecenderungan bergoyang hebat saat turbulensi maupun
pendaratan berlangsung.
2. Samping Lorong Sayap Belakang Pesawat
Lokasi tempat duduk ini cocok buat kamu yang mengutamakan keselamatan dalam penerbangan. Data dari penelitian Popular Mechanics
menyebut penumpang yang duduk pada posisi tersebut memiliki 40 persen
peluang selamat dari kecelakaan pesawat. Selain itu, posisi tersebut
juga mudah untuk mengakses pintu darurat.
3. Kabin Paling Depan
Terkadang, kamu merasa nggak nyaman
karena posisi duduk yang dekat dengan bisingnya mesin pesawat di tengah.
Nah, kalau kamu ingin sekali tidur nyenyak selama penerbangan, sangat
disarankan bagi kamu memilih tempat duduk di kabin paling depan.
Posisinya juga jangan dekat jendela untuk menghindari bising dari luar
kabin.
4. Dekat Jendela Sebelah Kiri Bagian Tengah Kabin
Para pramugari menyarankan posisi ini
jika kamu ingin nyenyak tidur. Lantaran, jendelan di bagian tengah kabin
memberikan penumpang ketenangan ketimbang posisi lain. Kenapa harus
berada di kiri? Karena, sebagian besar aktivitas seperti jalur toilet
serta dapur mini berada di kanan pesawat.
5. Lorong Dekat Pintu Keluar
Tempat duduk dekat pintu keluar memiliki
ruang yang lebih besar ketimbang posisi lain. Nah, jika kamu memiliki
tubuh yang tinggi, posisi ini sangat cocok buat kamu pilih. Di sini,
kamu memiliki ruang lebih luas untuk menyelonjorkan kedua kaki selama
penerbangan.
0 Komentar:
Post a Comment