banner

Candi Borobudur

Borobudur adalah sebuah candi Buddha yang terletak di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Candi berbentuk stupa ini didirikan oleh para penganut agama Buddha Mahayana sekitar abad ke-8 masehi pada masa pemerintahan wangsa Syailendra. Borobudur adalah candi atau kuil Buddha terbesar di dunia, sekaligus salah satu monumen Buddha terbesar di dunia.

banner

Soekarno-Hatta International Airport T3

Dengan luas 422.804 meter persegi, terminal baru ini sedikit lebih besar daripada Terminal 3 Bandar Udara Internasional Changi Singapura. Memiliki 10 gerbang untuk penerbangan internasional dan 18 untuk domestik, 206 konter lapor-masuk, 38 swakonter dan 12 konter bag drop, 48 garbarata, 2 hotel bintang 4, ruang pertemuan, toko bebas cukai, toko ritel, dan gedung parkir. Juga memiliki sebuah sistem pengamanan bagasi otomatis dengan sedikitnya 13 sabuk konveyor.

banner

Surfing (Selancar)

Selancar merupakan sebuah olahraga yang biasanya berlangsung di atas ombak yang tinggi. Olahraga ini dilakukan dengan menggunakan sebilah papan sebagai alat untuk bermanuver di atas ombak. Papan tersebut akan bergerak dengan menggunakan tenaga arus ombak di bawahnya dan arahnya dikemudikan seorang peselancar. Adrenalin akan terpacu karena tertekan untuk mengarahkan papan selancar sekaligus menjaga keseimbangan.

banner

Singapore (Kota Singa)

Nama Singapura berasal dari bahasa Melayu (Sanskrit सिंहपुर "Kota Singa"). Dewasa ini, Singapura kadang dijuluki sebagai Kota Singa. Studi sejarah membuktikan bahwa singa kemungkinan tidak pernah ada di pulau itu; makhluk yang dilihat oleh Sang Nila Utama, pendiri dan pemberi nama Singapura, bisa jadi seekor harimau.

banner

Burj Khalifa, Dubai

Burj Khalifa (bahasa Arab برج خليفة yang berarti 'Menara Khalifa'), sebelumnya bernama Burj Dubai, adalah sebuah pencakar langit di Dubai, Uni Emirat Arab yang diresmikan pembukaannya pada 4 Januari 2010. Ketinggian pencakar langit ini adalah 828 meter (2.717 kaki).

Cara Menghitung Revenue Per Available Room (RevPAR)

Cara Menghitung RevPAR
Foto : Hotel Tentrem
Istilah RevPAR mungkin jarang kamu dengar kalau belajar bisnis perhotelan, tidak seperti ARR, OCC atau ADR, istilah ini umumnya hanya diketahui mereka para eksekutif dan manajer yang memang salah satu pekerjaannya adalah Mengontrol Revenue (Pendapatan)

Jika zaman dulu biasanya performa hotel hanya diukur dengan Occupancy (OCC) dan Average Room Rate (ARR), tetapi sekarang, karena perkembangan hotel yang demikian pesat, membuat cara melihat performanya juga berkembang, terutama di bidang Revenue Management, menyesuaikan dengan perkembangan dan tuntutan zaman.

Para GM, Revenue Manager, Sales and Marketing biasanya menggunakan RevPAR ini untuk melihat performa hotel, membuatnya berjalan seperti yang diinginkan.
Nah, kalu kamu mau jadi GM hotel, atau owner sekalian, kamu harus tahu cara menghitung RevPAR hotelmu, biar kamu cuan tentunya.

Apaan sih RevPAR itu?

RevPAR merupakan kepanjangan dari “Revenue Per Available Room” yang merupakan salah satu matrix dari sekian banyak indikator yang digunakan dalam bisnis perhotelan, yaitu dengan cara menghitung “rata-rata pendapatan kamar hotel” berdasarkan “jumlah kamar yang tersedia” dalam periode waktu tertentu.

Bagaimana Cara Menghitung RevPAR?

Ada dua cara untuk menghitungnya, pertama, adalah dengan mengalikan “Average Daily Room Rate (ADR)” dengan “Occupancy Hotel (OCC)”. Kedua, adalah dengan membagi antara “Total Room Available” dengan “Total Room Available” pada kurun waktu tertentu.

Contohnya nih, biar tidak bingung.

  • Nama Hotel: Gondonesia Hotel
  • Kelas Bintang: Hotel Bintang5
  • Tanggal Bisnis: 24 April 2018
  • Jumlah kamar yang tersedia (Room Availability): 200 Kamar
  • Jumlah kamar yang dihuni (Room Occupied) : 170 Kamar
  • Jumlah kamar yang terjual (Room Sold): 167 Kamar
  • Jumlah Pendapatan Kamar (Total Room Revenue): IDR 150.000.000

Menggunakan Rumus Pertama.

RevPAR = IDR 898.203 (Average Daily Rate) x 85% (Occupancy) = IDR 763.000 (Pembulatan dari IDR 763.472.5)

Manfaat dari Mengetahui RevPAR.

Manfaat pertama: Dari contoh di atas diketahui bahwa rata-rata harga kamar per hari (ADR) berada di harga IDR 898.203, namun bila dihitung dari jumlah keseluruhan kamar yang dimiliki maka hanya menghasilkan rata-rata harga IDR 763.000, yaitu dengan tingkat occupancy sebesar 85%. Dengan demikian, kita dengan pasti dapat mengetahui hasil pendapatan “per kamar” yang masuk ke hotel.

Berbeda dengan “Average Room Rate” atau “Average Daily Rate” yang hanya menghitung rata-rata harga jual berdasarkan kamar yang “terjual” saja, sedangkan kamar yang tidak laku tidak dihitung, padahal kamar yang tidak “laku” juga memiliki biaya beban operasional yang harusnya juga dihitung. Dengan RevPAR, maka cara penghitungannya jadi lebih nyata dan merata.

Manfaat kedua: Manager akan lebih memahami “tingkatan keterisian” dan “nilai produktifitas” dari keseluruhan jumlah kamar yang dimiliki hotel, sehingga manager dapat menentukan strategi untuk meningkatkan “inventori” dan menaikan “potensi revenue” hotel.

Manfaat Ketiga: Manager dapat mengetahui “jumlah pendapatan” hotel “per kamar” dari total keseluruhan “ketersediaan kamar” yang dimiliki, sehingga dapat dengan mudah menghitung nlai valuasi asset jika dibutuhkan untuk investasi dan pengelolaan asset jangka panjang.

Hal ini sangat penting karena, jika merujuk pada berbagai teori tentang asset & investment management di bidang perhotelan, maka dalam proses perhitungan investasi dihitungnya Per Room Bay Basis (per kamar) dan untuk menentukan harga jual salah satunya adalah dengan membagi nilai investasi per kamar dengan bilangan 1000.

Contoh studi kasusnya nih.

Kamu berinvestasi untuk hotel bintang empat dengan nilai nvestasi sebesar IDR 800.000.000 per kamar X 100 kamar atau setara dengan IDR 80M, maka perhitungan harga yang ideal adalah 800jt/1000 = IDR 800.000 per kamar per malam.

Jadi RevPAR yang ideal adalah berada di kisaran IDR 800.000. Jika penerapan harga kamar salah, maka bisa berimbas kepada tingkat periode Return On Investmen yang berpotensi meleset dari range standard bisnis perhotelan sesuai segmen hotel yang dibangun.

Tentunya kasus di atas akan disesuaikan dengan kondisi pasar, demografi pelanggan, dan target yang dibidik, yang harus sesuai dengan level bintang hotel, jadi tidak harus di IDR 800.000 saja, bisa naik, dan tentunya bisa turun, sesuai dengan supply and demand yang selalu berubah setiaap saat.

Sumber : https://www.ajar.id

5 Maskapai Penerbangan yang Pernah Berjaya di Indonesia

5 Maskapai Penerbangan yang Pernah Eksis di Indonesia
Foto : http://bandarasoekarnohatta.com

Indonesia merupakan Negara kepulauan, bahkan merupakan Negara kepulauan terbesar di Dunia. Negara Indonesia memiliki lebih dari 17.000 pulau yang tersebar dari sabang sampai merauke. Dengan kondisi Indonesia sebagai negara kepulauan, kebutuhan transportasi udara akan selalu dibutuhkan sampai kapanpun. Angkutan udara menggunakan pesawat terbang lebih cepat dan mudah menjangkau ke pulau-pulau atau ke daerah terpencil di Indonesia.

Sayangnya, ketatnya persaingan bisnis didunia penerbangan khususnya gencar memberikan diskon perjalanan termurah dan banyaknya kasus kecelakaan ternyata membuat beberapa perusahaan penerbangan yang dulunya berjaya terpaksa harus gulung tikar.

Mungkin ada yang pernah terbang dengan salah satu di antaranya? Atau malah pernah terbang dengan semuanya? Ingin tahu maskapai apa saja? Yuk simak ulasannya.

Sempati Air

Foto ; wikipedia
Didirikan pada Desember 1968 dengan nama PT Sempati Air Transport, Sempati memulai penerbangan perdananya pada Maret 1969 menggunakan pesawat DC-3. Awalnya hanya merupakan angkutan sewaan para pekerja Minyak dan Gas Bumi (Migas). Pada masa kejayaannya, Sempati Air jadi satu-satunya maskapai di Indonesia yang memiliki In-Flight Entertaiment (IFE) atau fasilitas hiburan untuk penumpang selama penerbangan berlangsung.

Promosi besar-besaran seperti memberikan kuis atau hadiah untuk para penumpang pun jadi salah satu langkah yang dilakukan Sempati Air untuk bisa tetap bertahan di industri penerbangan. Sayangnya, krisis moneter yang menimpa Indonesia pun memberikan dampak besar ke perusahaan ini dan akhirnya Sempati Air harus berhenti beroperasi pada Mei 1998.

Bouraq Indonesia Airlines
Foto : airlines.net

Didirikan pada 1970, Maskapai yang berdiri dari seorang pengusaha yang bernama Jerry A Sumendap pada tanggal 1 April 1970 menjadi tonggak awal bagi nya karena pertama kalinya mendaratkan pesawat di lapangan rumput di Balikpapan, Kalimantan Timur.

Nama Buraq sendiri diambil dari nama "kendaraan" Nabi Muhammad SAW saat peristiwa suci dalam Islam, Isra Mi’raj. Dengan pengambilan nama itu pula, menjadikan nama tersebut sebagai harapan untuk menjadi maskapai tercepat baik dari segi perkembangan usaha maupun ketepatan waktu terbang.

Maskapai penerbangan yang pernah eksis ini punya reputasi yang cukup bagus bahkan mendapatkan predikat on-time performance terbaik. Armada yang berjumlah puluhan pun bisa melayani penerbangan domestik dan Internasional. Sayangnya, perusahaan ini harus gulung tikar pada 25 Juli 2005 sesuai dengan disahkannya sertifikat pailit oleh Pengadilan Niaga Jakarta Pusat karena krisis ekonomi dan kalah bersaing dengan maskapai baru yang bermunculan.

Adam Air

Foto : wikipedia
Didirikan 19 Desember 2003, Maskapai penerbangan ini didirikan oleh Sandra Ang dan Agung Laksono, yang juga menjabat sebagai Ketua DPR. Maskapai penerbangan yang pernah eksis ini jadi salah satu pilihan low cost airlines pada masanya. Perusahaan bernama PT Adam SkyConnection Airlines atau Adam Air ini melayani jadwal penerbangan domestik serta Internasional seperti Penang dan Singapura. Adam Air berhenti beroperasi pada Maret 2008 karena izin terbangnya dicabut oleh Departemen Perhubungan melalui surat bernomor AU/1724/DSKU/0862/2008. Isinya menyatakan bahwa Adam Air tidak diizinkan lagi menerbangkan pesawatnya berlaku efektif mulai pukul 00.00 tanggal 19 Maret 2008. Sedangkan AOC (Aircraft Operator Certificate)nya juga ikut dicabut pada 19 Juni 2008, mengakhiri semua operasi penerbangan Adam Air..

Sebab, rangkaian tragedi kecelakaan yang bersifat kelalaian beruntun menimpa maskapai ini. Yang cukup ramai diperbincangkan adalah insiden jatuhnya salah satu pesawat dengan rute Surabaya-Manado yang menyebabkan seluruh penumpang dan awak tewas di 2007 lalu.

Batavia Airlines

Foto : wikipedia
Batavia Airlines atau PT Metro Batavia resmi beroperasi pada tanggal 5 Januari 2002 memulai dengan satu buah pesawat Fokker F28 dan dua buah Boeing 737-200. Maskapai penerbangan yang sempat berjaya ini reputasinya pun juga baik. Walau sempat mendapat sanksi administratif karena berada di peringkat III sebab hanya memenuhi syarat minimal keselamatan, Batavia Airlines berhasil membenahi diri dan mendapat penilaian kategori 1 dari Kementerian Perhubungan terhitung tahun 2009.

Batavia Airlines melayani penerbangan domestik dan Internasional. Bahkan perusahaan ini pun jadi salah satu dari empat maskapai penerbangan Indonesia yang boleh terbang ke Uni Eropa sejak Juni 2010. Sayangnya, perusahaan ini terpaksa berhenti beroperasi di tahun 2013 karena mengalami pailit.

Pengadilan Niaga Jakarta Pusat dalam surat putusan No.77/pailit/2012/PN.NIAGA.JKT.PST pada tanggal 30 Januari 2013 mempailitkan Batavia Air. Hal ini berdampak pada berhentinya operasi terbang sejak 31 Januari 2013 Pukul 00.00. Pailit dikarenakan adanya permohonan yang di ajukan oleh perusahaan sewa guna pesawat International Lease Finance Corporation (ILFC)

Merpati Nusantara airlines
Foto : Kompas
Berdiri pada 6 September 1962, Merpati Nusantara Airlines merupakan perusahaan transportasi udara yang berkantor pusat di Jakarta dan merupakan salah satu maskapai penerbangan nasional yang sahamnya dimiliki sebagian besar oleh pemerintah Indonesia. Maskapai ini mengoperasikan jadwal penerbangan domestik dan Internasional. Merpati Nusantara Airlines pun menjadi angkutan utama khususnya bagi masyarakat yang wilayahnya terpencil

Maskapai satu ini memiliki penilaian penerbangan tepat waktu atau On Time Performance yang baik dan mengungguli Air Asia. Sayangnya, perusahaan plat merah ini terpaksa harus berhenti beroperasi pada tanggal 1 Februari 2014 karena masalah keuangan atau utang.

Mau Jago bikin Website? Kursus Website di DUMET School


Dimana Lokasi Kursus Internet Marketing Jakarta, Depok, Tangerang?

Perkembangan teknologi memang sangat pesat, dengan adanya teknologi internet dan didukung dengan Gadget yang canggih seolah dunia dalam genggaman. Mau apapun, cari apapun dan beli apapun semua cukup melalui satu Gadget.

Dari sini bisa diambil kesimpulan bahwa peluang semakin besar untuk memilih pekerjaan yang berhugungan dengan IT, mulai dari, Desain Grafis, Internet Marketing,  maupun Web Master. Bagi adik-adik yang baru lulus SMA yang mungkin masih belum punya pilihan untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi mungkin kursus menjadi alternative pilihan untuk memasuki ke dunia kerja.. Ya, apalagi kalau bukan Kursus Desain Grafis dan Kursus Web Master. Bukan hanya bagi adik-adik yang baru lulus, bagi yang masih berstatus pelajar, mahasiswa, dosen, staff profesional dan pemilik bisnis pun bisa mengikut kursus.

Yah mungkin intro diatas terlalu panjang, jadi langsung saja pada intinya. Kali ini Gondonesia akan membagikan info tentang tempat kursus bagi kamu yang tinggal di Daerah Jakarta dan Depok. Mungkin masih pada bingung cari tempat kursus dan timbul pertanyaan dalam hati “Di mana sih tempat Kursus Desain Grafis Jakarta, Depok, Tangerang??, Di mana sih tempat Kursus Website Jakarta, Depok, Tangerang??, Di mana sih tempat Kursus Internet Marketing Jakarta, Depok, Tangerang??  Maka Temukan Kursus Website, Digital Marketing, dan Desain Grafis di Jakarta dan Depok. Tidak usah bingung ada kok Tempat Kursus website terbaik di Jakarta! Gondonesia akan membantu menemukannya. Nama tempat kursusnya apa ya? Nama tempat kursusnya adalah DUMET School.

Di DUMET School kamu bisa memilih berbagai Pilihan Program, diantaranya :

  1. Web Master
  2. Graphic Design
  3. Digital Marketing
  4. Web Programing

Kursus Website DUMET School

Akan sedikit Gondonesia jabarkan tentang kursusnya :

Pertama, Kursus Website DUMET School, di DUMET School kamu bisa belajar membuat Website secara professional mulai dari Nol hingga anda bisa. Dan kamu dijamin bisa membuat website perusahan, portal berita dan juga blog pribadi maupun blog perusahaan kamu. Materi dan fitur yang didapatkan selama kursus (Tergantung paket yang dipilih) : HTML & CSS (Mendesain layout/tampilan website), Bootstrap (Membuat website yang responsive), jQuery Plugin (Menambahkan animasi di website), PHP & MySQL (Membuat program/fitur di website), Photoshop (Mendesain logo, banner, edit foto, mengolah gambar, dll), Javascrip (Membuat website yang interaktif), jQuery (Menambah animasi di website [from scratch]), Object-oriented programing/OOP (Pemrograman PHP tingkat lanjut), PHP Framework Codeigniter (Company Profile), PHP Framework Codeigniter (E-commerce), Ajax (Asynchronous JavaScipt and XML), Ujian Sertifikat Internasional (Adobe Certified Associate [ACA]).

Contoh hasil karya Kursus Website DUMET School :
Kursus Website Jakarta, Depok, Tangerang Kursus Internet Marketing Jakarta, Depok, Tangerang

Kedua, Kursus Internet Marketing DUMET School, di DUMET School ini kamu bisa belajar berjualan produk-produk yang kamu/perusahaan miliki dengan mudah di internet. Materi dan fitur yang didapatkan selama kursus (Tergantung paket yang dipilih) : WordPress (Membuat website instan), SEO (Cara meranking website di Google), Adwords Search (Cara beriklan di hasil pencarian Google), Google AdWords Certification (Panduan dan ujian sertifikasi Google AdWords), Youtube Ads (Beriklan video di youtube), Facebook Ads & Instagram Ads (Beriklan di facebook dan instagram), Email Marketing (Mengumpulkan dan mengelola data customer lewat email), Landing Page (Membuat halaman website untuk promosi).

Ketiga, Kursus Desain Grafis DUMET School, di DUMET School ini kamu bisa belajar mendesain Logo, Banner, Flyer, Brosur, Poster, Majalah dan masih banyak lagi. Materi dan fitur yang didapatkan selama kursus (Tergantung paket yang dipilih) : Photoshop (Edit foto, mengolah gambar, dll), Illustrator (Membuat logo, brosur, packaging, dll), InDesign (Mendesign majalah, buku, dll), Flash (Animasi interaktif), Ujian Sertifikasi Internasional (Adobe Certified Associate [ACA]).

Contoh hasil karya Kursus Desain Grafis DUMET School :
Kursus Desain Grafis DUMET School Kursus Website Jakarta, Depok, Tangerang

Tunggu apa lagi? Lengkapkan materi yang didapatkan dengan mengikuti kursus di DUMET School.

Kenapa harus DUMET School?
Ada beberapa alasan kenapa kamu harus pilih tempat kursus di DUMET School yaitu :

  • Jadwal Fleksibel (Kamu bebas memilih jam Kursus sesuai dengan waktu yang kamu miliki)
  • Semi Privat (Gak usah khawatir Bro, Satu muridpun belajar dikelas akan tetap dimulai)
  • Sampai Bisa (Nah ini yang harus jadi pertimbangan kamu, karena periode kursus tidak dibatasi oleh waktu)
  • Gratis Konsultasi (Kalau ini WAJIB jadi pertimbangan kamu, karena Setelah LULUSpun akan disupport seumur hidup)

Soal Biaya? Gak usah khawatir Biaya kursus di DUMET School menurut Gondonesia terbilang cukup Murah  kok.
Masih Ragu?  Coba dulu Kelas Gratis! Daftarkan diri kamu untuk mendapatkan tiket Kelas Gratis dan sekalian Konsultasi.

Kamu yang berada di Jakarta dan Depok tinggal pilih tempat yang paling dekat dengan tempat tinggal kamu, karena DUMET School terdapat dibeberapa Lokasi yaitu :

Kelapa Gading
Rukan Artha Gading Niaga Blok i - 23, Jalan Boulevard Artha Gading
Kelapa Gading, Jakarta Utara 14240
(Belakang Mall Artha Gading)
SMS / WhatsApp: 0851-0055-5666

Grogol
Ruko Jalan Taman Daan Mogot Raya No. 23
Kel. Tanjung Duren Utara Kec. Grogol Petamburan, Jakarta Barat 11470
(Belakang Mall Citraland dan Kampus UNTAR II)
SMS / WhatsApp: 0819-7555-666

Tebet
Rukan Crown Palace Blok A no 12, Jl Prof Dr Soepomo no 231 (Samping Universitas Sahid). Kec. Tebet, Kel. Menteng Dalam
(± 1 Menit dari Tugu Pancoran)
Jakarta Selatan 12870
SMS / WhatsApp: 0812-1999-9155

Srengseng
Ruko Permata Regensi Blok B - 18, Jalan Haji Kelik
Srengseng, Kebon Jeruk, Jakarta Barat 11630
(Depan Hutan Kota Srengseng)
SMS / WhatsApp: 0812-9933-3913

Depok
Ruko Jalan Kartini Raya No. 53
Pancoran Mas, Depok 16436
(± 5 Menit dari Kantor Walikota Depok)
SMS / WhatsApp: 0812-9393-3210

Email DUMET School : infodumetschool.com

Berikut untukTestimonial dari Murid DUMET School:

1. Testimonial  Kursus Website DUMET School 

5 Online Travel Agent Untuk Pesan Tiket Pesawat, Hotel, dan Kereta Api

Perkembangan zaman akibat masuknya teknologi internet semakin memberikan kemudahan beraktivitas. Kemudahan menjadikan segala sesuatu menjadi semakin cepat sehingga orang memiliki lebih banyak waktu.

Hal tersebut juga terjadi dalam lini bisnis travel. Kemajuan zaman membuat orang ingin bisa memenuhi persiapan perjalanannya dengan lebih cepat dan mudah. Jika dulu orang selalu mengandalkan agen travel dan agen tiket yang ada di bandara atau pusat bisnis, saat ini orang mulai beralih memanfaatkan Online Travel Agency (OTA).

Online travel agent (OTA) pada dasarnya memiliki lingkup bisnis selayaknya agen travel konvensional yang selama ini ada. Hanya saja, OTA membuka layanannya berbasis digital, dimana transaksi pencarian informasi, pemesanan, dan pembayaran semuanya terjadi di dalam jagat maya.

Maka disini Gondonesia akan memberikan 5 Online travel agent (OTA) yang populer di Indonesia berdasarkan peringkat Alexa.

1. Traveloka.com


Dengan Peringkat  Alexa  di nomor 108 ditanggal 03 May 2018.
Diluncurkan sejak bulan Februari 2012, oleh Derianto Kusuma dan Ferry Unardi. Pastinya sudah tidak asing lagi dengan yang namanya Traveloka, karena memang berada di peringkat satu. Dan Traveloka memiliki iklan dimana-mana baik cetak maupun digital.
Online Travel Agent (OTA) ini melayani pemesanan tiket pesawat (Domestik dan Internasional), hotel, kereta api, serta Aktivitas & Rekreasi. Untuk sistem pembayaran Traveloka memberikan banyak pilihan diantaranya : Bank Transfer (Hanya tersedia pukul 01:30 - 21:00), Kartu Kredit, ATM, CIMB Click, BCA Klikpay, Mandiri Debit dan tentunya simerah dan sibiru (Indomaret dan  Alfamart).
Tim layanan pelanggan (Customer Service) dapat dihubungi melalui 0804-1500-308.

2. Tiket.com 



Dengan Peringkat  Alexa  di nomor 261 ditanggal 03 May 2018.
Diluncurkan sejak bulan Agustus 2011,  oleh Wenas Agusetiawan, Dimas Surya Yaputra, Natali Ardianto, Mikhael Gaery Undarsa. Saat ini Tiket.com telah resmi diakuisisi oleh Blibli.com. Kepemilikan Blibli 100 persen terhadap Tiket.com. Blibli resmi mencaplok perusahaan online travel Agent tersebut sejak 12 Juni 2017. Online Travel Agent (OTA) ini melayani pemesanan tiket pesawat (Domestik dan Internasional), hotel, kereta api, penyewaan mobil dan Entertainment. Untuk sistem pembayaran Tiket.com memberikan banyak pilihan diantaranya : Bank Transfer (Hanya tersedia pukul 09:00 - 17:00), Virtual Account BCA, Virtual Account Mandiri, Virtual Account BNI, Virtual Account BRI, Kartu Kredit, ATM, CIMB Click, KlikBCA, BCA Klikpay, Mandiri Klickpay dan ePay BRI. Untuk keamanan transaksi Anda dilindungi oleh fitur “Verified by Visa”, “MasterCard SecureCode”, dan “GeoTrust”.
Tim layanan pelanggan OTA yang berbasis di Jakarta ini dapat dihubungi melalui nomor telepon 021-29633600 atau email cs@tiket.com.

3. Pegipegi


Dengan Peringkat  Alexa  di nomor 536 ditanggal 03 May 2018.
Diluncurkan sejak bulan Mei 2012, CEO barunya Hideki Yamada sejak bulan Januari 2016. Pegipegi didukung oleh tiga perusahaan: PT Alternative Media (AMG), Recruit Holdings, dan Altavindo. Online Travel Agent (OTA) ini melayani pemesanan tiket pesawat (Domestik dan Internasional), hotel, kereta api. Saat ini, Pegipegi mengklaim telah terhubung langsung dengan lebih dari 7.000 hotel di Indonesia. Pegipegi juga memiliki lebih dari 20.000 rute penerbangan setiap hari, baik domestik maupun internasional, serta layanan pemesanan tiket kereta api dengan lebih dari 1.600 rute
Untuk sistem pembayaran pegipegi memberikan banyak pilihan diantaranya : Bank Transfer (Hanya tersedia pukul 07:00 - 17:50), Virtual Account BCA, ATM Transfer, Kartu Kredit, Cicilan 0%, Klik BCA, dan tentunya simerah dan sibiru (Indomaret dan  Alfamart). Untuk keamanan transaksi Anda dilindungi oleh fitur “GeoTrust”.
Tim layanan pelanggan OTA yang berbasis di Jl. Raya Perjuangan No. 23, Kebon Jeruk, Jakarta Barat 11530 - Indonesia, Telp. (021) 8068 1218, Fax. (021) 8068 1184, Email cs@pegipegi.com. Customer Service :
(021) 30007777 / 40407777

4. Reservasi.com

 
Dengan Peringkat  Alexa  di nomor 557 ditanggal 03 May 2018.
Diluncurkan sejak bulan April 2015, dengan Tokoh penting Andry Tanzil. Reservasi.com atau PT Reservasi Global Digital adalah anggota dari EMTEK Group (PT Elang Mahkota Teknologi). Reservasi.com juga merupakan perusahaan kerjasama antara KMK dan Interpark Korea.
Online Travel Agent (OTA) ini melayani pemesanan tiket pesawat (Domestik dan beberapa Internasional), dan hotel.
Untuk sistem pembayaran pegipegi memberikan banyak pilihan diantaranya :Transfer (ATM Mandiri, Virtual Account BCA, ATM Lainnya/ATM Bersama), Pembayaran Instan (Mandiri ClickPay, BCA Klikpay), Kartu Kredit (Visa, MastrCard, JCB) dan Gerai Retail (Indomaret). Untuk keamanan transaksi Anda dilindungi oleh fitur “GeoTrust”
Email: cs@reservasi.com

5. Totalnusa.com


Dengan Peringkat  Alexa  di nomor 28.923 ditanggal 03 May 2018.
Diluncurkan sejak tahun 2016. Total Nusa Tour & Travel (PT. TOTAL NUSA INDONESIA) merupakan sebuah perusahaan yang sudah berdiri sejak tahun 1999. Totalnusa.com merupakan startup baru yang wajib di perhitungkan dan soal harga bisa dibandingkan dengan para pendahulunya (sangat kompetitif dan ada discountnya). Untuk sistem sangat mudah digunakan dan website yang mobile friendly.
Saat ini Online Travel Agent (OTA) Totalnusa.com hanya melayani pemesanan tiket pesawat Domestik. Untuk pelayanan Tiket Internasional, Kereta Api, Hotel, Tour dan Umroh masih dilayani secara manual yaitu melalaui Telp, WA, dan Email.
Untuk sistem pembayaran totalnusa memberikan banyak pilihan diantaranya : Bank Transfer (Rek BCA, BNI, BRI dan BII), ATM (ATM Bersama, Prima dan Alto) dan tentunya simerah dan sibiru (Indomaret dan  Alfamart).